Sofa Yellow Venezia - Tak Berujung adalah kiasan yang tepat untuk membahas dunia Furniture. Berbagai macam jenis Sofa, Meja, Lemari, dan produk Furniture lainnya yang di design seperti tidak ada habisnya. Ya, setiap tahun para produsen berlomba - lomba menguras otak mereka untuk menciptakan design kreatif yang akan menarik minat pelanggan. Dalam dunia Furniture saat ini, banyak produsen merancang produk - produk mereka dengan tema Minimalis. Tema yang tercipta karena adanya Over Populate yang menimbulkan sempitnya lahan yang akan dibangun dan membuat sebuah ruangan rumah menjadi serba terbatas.
Dengan rumah yang serba terbatas, masyarakat cenderung untuk memilih design simple yang akan diterapkan pada rumah mereka. Keadaan ini juga dapat menyempitkan pilihan kita untuk mencari barang - barang interior yang akan di terapkan pada rumah, khususnya untuk sofa. Sofa adalah interior yang sangat penting untuk sebuah rumah, karena jika tidak ada sofa, kita tak bisa melayani tamu kita dengan layak. Jelas, orang yang bergengsi tinggi tak akan membiarkan para tamunya duduk beralaskan karpet atau tikar.
Tentunya dengan keterbatasan pilihan, kita tidak bisa asal memilih sebuah sofa, karena sebuah sofa mewah tak akan muat bila di tempatkan di rumah bergaya minimalis. Sofa Yellow Venezia, mungkin bisa menjadi rekomendasi sofa yang tepat untuk sebuah rumah yang serba terbatas. Sofa ini memiliki 2 . 1 dudukan, dengan ukuran Lebar perdudukan 60 cm dan Panjang 80 cm membuat kita bisa menghemat luas sebuah ruangan. Tentunya tak hanya 2 . 1 dudukan saja, Sofa ini memiliki Puff sebagai aksesori nya.
Sofa ini memiliki 2 tema pada design nya, yaitu Classic dan Minimalis. Bentuk yang elegan dan ukuran yang hemat ruangan, menjadi tujuan utama para produsen yang menciptakan sofa ini. Bahan - bahan yang digunakan pada sofa ini juga berkualitas. Bagian luar sofa dibungkus dengan Kain Oscar yang berserat nilon yang tidak mudah menyerap cairan - cairan kotor, sehingga cukup mudah untuk membersihkannya. Warna cerah yang digunakan menjadi salah satu andalan untuk menimbulkan tema minimalis.
Bagian dudukan sofa menggunakan Yellow Foam bertebalkan 8 cm, membuat sofa menjadi sangat empuk. Produsen juga tidak asal memilih Kain dudukan yang akan digunakan, dengan berpadukan kelembutan Kain yang digunakan menimbulkan kenyamanan para pengguna sofa ini. Kaki yang kokoh untuk menyangga bertemakan elegan, sehingga sangat menonjolkon bentuk dari Sofa Yellow Venezia. Bagian bawah kaki sofa beralaskan campuran karet dan plastik, sehingga tidak perlu khawatir untuk merusak lantai anda.
Membersihkan sofa ini juga cukup mudah, karena bagian dudukan dan sandaran hanya disambungkan dengan menggunakan pita perekat, sehingga kita bisa melepas dan memasangkannya dengan sesuka hati. Sofa ini juga memiliki bobot yang ringan, memudahkan anda bila ingin menata ulang ruangan. Banyak kemudahan yang diberikan pada sofa ini, dengan harga yang terjangkau dan kualitas yang disuguhkan akan membuat para tamu puas bila berkunjung kerumah anda.